Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

Minggu, 22 Juni 2014

APLIKASI SPSS



PENGENALAN PROGRAM SPSS
SPSS (Statistical Product and Service Solution) merupakan program aplikasi yang populer yang dapat digunakan dalam analisa data. Hal ini memudahkan user untuk melakukan perhitungan data. Data yang dahulunya hanya bisa dikerjakan secara manual dengan menggunakan rumusan tertentu kini, dengan hanya sekali klik maka interpretasi data analisa sudah muncul.
Program SPSS merupakan sebuah aplikasi statistik kuantitatif yang dikembangkan di Universitas Stanford dan Universitas Chicago pada tahun 1968. Program SPSS pertama kali dikembangkan oleh seorang profesor ilmu sosial yang bernama Norman Nie dan seorang koleganya bernama C. Hadlai Hull. Pada waktu itu nama SPSS merupakan singkatan dari Statistical Package for the Social Science. Namun, dewasa ini aplikasi SPSS telah digunakan secara luas pada berbagai disiplin ilmu, tidak hanya terbatas untuk ilmu sosial saja. Oleh karena itu, kepanjangan dari SPSS kemudian disesuaikan menjadi Statistical Product and Service Solution. Versi program SPSS pun dari tahun ke tahunnya selalu berkembang dan disempurnakan hingga sampai pada versi 16.0 yang diluncurkan pada bulan Nopember tahun 2007 (Anonim).
Program SPSS menyediakan serangkaian fitur yang memungkinkan user (pengguna) komputer untuk dapat mengatur, menganalisis, memanipulasi dan menampilkan data. Kepopuleran SPSS dewasa ini disebabkan kemampuannya dalam menampilkan banyak angka pada fungsi-fungsi statistik dan kemudian mempresentasikan hasilnya dalam berbagai format termasuk format grafis (www.griffith.edu.au).
Menurut Ghozali (2001, dikutip oleh admin) merupakan suatu software yang berfungsi untuk menganalisis data, melakukan perhitungan statistik baik parametrik maupun non parametrik.
Untuk dapat menggunakan aplikasi SPSS tentunya software SPSS harus sudah terinstall dengan baik di masing-masing PC/notebook yang dimiliki. Masing-masing versi dari aplikasi SPSS mempunyai kelebihan dan kekurangan. Terkadang aplikasi SPSS hanya dapat berjalan di OS window XP. Namun ada juga versi dari SPSS yang dapat berjalan dengan OS window 7. Semua kembali lagi kepada masing-masing user. Anda menggunakan OS apa maka anda juga harus memilih aplikasi SPSS yang sesuai dengan operating system yang anda gunakan.
Sebelum menjalankan SPSS hendaknya anda harus sudah memiliki data mentah yang akan diolah menggunakan aplikasi SPSS. Alangkah baiknya tabulasi data yang anda miliki anda simpan dalam file Ms. Excell dari semua tipe baik yang dikeluarkan oleh windows ataupun yang open office. Hal ini bertujuan untuk memudahkan anda melakukan pengolahan data nantinya.
Secara garis besar, interface SPSS terbagi menjadi 2 yaitu data view dan variable view. Data view merupakan lokasi/tempat untuk memasukkan data yang akan dilakukan analisa, sedangkan untuk variable view merupakan area yang digunakan untuk memberikan keterangan atas masing-masing variable yang dimasukkan. Hal ini secara tidak langsung akan memudahkan user untuk fokus kepada data yang dimiliki karena data yang telah ada dapat segera untuk dilakukan pengolahan.

FUNGSI TOOLS BAR PADA SPPS
FUNGSI DARI MENU-MENU PROGRAM SPSS
1.   File; menu file berfungsi untuk hal yang berkauitan dengan file deperti membuka file, menyimpan file, menutup file, dan juga lainya. Dengan submenu antara lain: New, Open, Save, Save As, hingga Exit.
2.   Edit; menu edit berfungsi untuk proses editing seperti penambahan variable atau cases. Dengan submenu antara lain: Undo, Redo, Cut, Copy, hingga Option.
3.   View; menu view berfungsi untuk melihat tampilan SPSS. Anda bisa merubah tampilan menu sesuai dengan apa yang anda inginkan. Dengan submenu antara lain: Status bar, Toolbars, Menu Editor sampai variable.
4.   Editor; pengguna dapat memodifikasi isi dan susunan menu-menu serta submenu-submenuyang telah ada di SPSS.
5.   Toobar; submenu ini berfungsi mengatur penampilan toobars yang ada pada SPSS
6.   Data; menu data berfungsi untukhal yang berkauatan dengan data seperti menggabungkan data, validasi data, dan lainya. Dengan submenu antara lain: Define Variabel Properties, Copy dan Properties, Validasi hungga weight cases.
7.   Transorm; menu transform berfungsi untuk perubahan data. Dengan submenu antara lain: compute variable recode into same variable, rank cases, hingga run pending transformation.
8.   Analyse; menu analyse berfungsi untuk melakukan analisis data yang merupakan menu dimana anda melkukan analisis statistic mulai dari analisis dekskriptif seperti menampilkan table atau grafik sampai analisis yang lebih komplek. Dengan submenu antara lain: deksriptif analyse, tables, compra mean, hingga ROS curve.
9.   Graps; menu graps berfungsi sebagai pembuat grafik. Dimenu anda bisa membuat bermacam-macam tampilan grafik seperti batang. Grafik garis. Dll.
10.  Add-Ons; menu ini berfungsi sebgai aplikasi tambahan yang kompatibel dengan SPSS seperti Amos, texs analyse, dll.
11.   Windows; menu windows berfungsi untuk melalukan perpindahan file data yang aktif anatara satu file dengan file lainya.
12.  Help; menu help berfungsi untuk membnatu pengguna mempelajari SPSS lewat tutorial yang menarik dan step-by-step.
13.  Data View; merupakan hasil dari pemberian nama atau pemberian variable pada variable view.
14.  Variabel View; merupakan salah stu cara untuk memasukan nama variable yang selanjutnya akan diolah dalam program statistic SPSS.
15.  Desain Variabel; untuk mendesain variable sesuai dengan kebutuhan, kita bisa menggunakan varisbel view, tapilan ini bisa kita lihat dengan mengklik tab sheet [variable view] yang ada dikiri bawah tampilan data editor. Lewat varisbel view ini kita dapat mengubah setting data editor, yaitu sesuai dengna data yang kita miliki. Dalam varisbel view, terdapat beberapa kolom untuk mensetting data editor, yaitu name, type, width, decimal, label, value, missing, colums, align, dan measure.
16.  Type; dalam SPSS banyak type data yang ditawarkan untuk tiap variable, tetapi untuk keperluan analisis data yang biasa dipakai adalah: type string, Numeric, dan Date.
17.  String; untuk memasukan data dalam bentuk karakter/huruf (misalanya nama, responden, lokasi penelitian, jenis pekerjaan dan sebagaianya). Data dalam bentuk ini belum bisa diolah dalam statistil, apabila ingin diolah harus dikodekan dengan angka dan dimasukan sebagai data type numeric.
18.  Numeric; digunakan untuk memasukan data dalam bentuk angka.
19.  Date; digunkan untuk memasukan data tanggal. Ada sejumlah pilihan type/format tanggal, misalnya: dd.mm.yy. data dalam format ini dapat digunkan untuk menghitung umur responden dengan berdsarkan data tanggal lahir dan data tanggal pengambilan data.
20.  Labels; biasanya nama variable dibuat dalam huruf yang singkat, agar kita mengetahui kepanjangan dari singkatan tersebut maka sebaiknya pada kolom label diisi keterangan lengkap dari nama variable tersebut, missal: nama variable sta gizi labelnya ditulis lengkap status gizi.
21.  Value; kolom ini berfungsi untuk mendifinisikanvalue data dari variable yang dimaksud. Pemberian value ini biasanya untuk data yang bersifat ordinal dan interval.
22.  Missing; kolom ini berfungsi untuk mendifinisikan missing value yang ada dalam data kita. Yang dimaksud missing value disini adalah jika ada data kosong dalam data kita. Data kosong bisa disebabkan karena tidak tersedianya data atau sebab lain misalnya pada pengisian skala ada item-item yang terlewat oleh responden.
23.  Column; fungsi menu ini adalah untuk mengubah jumlah karakter yang dapat dimasukan pada suatu varisbel tertentu. Bila kita mengisi column dengan angka 2 maka hanya dua digit data saja yang dapat dimasukan pada variable tersebut.
24.  Align; menu ini mengtur posisi data pada tiap cell. Pilihan posisinya ada tiga yaitu left, right, dan center.
25.  Measurement; menu ini mendefinisikan jenis data apa yang kita punyai. Pilihan yang ada adalah scale, nominal, dan ordinal

ENTRI DATA
 Memasukkan dan mengolah data ke spss :
 Menu utama program SPSS ini ditunjukan pada lingkaran seperti yang tampak dibawah ini
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhiYDUuEv5Qgc3T0zpSNqPGpafrkHpRBoO_2mk6hwIZPL8dCa00AXH-j0CFG_BzO6-Jd5ltOwFOo7QPoWSVaKjqyUS-q6dbQCfCXAIQdtrCH_ad0epXZAIrlAfGsLPnO-vsiKKTgYnrbMIl/s1600/72.jpg
 Tampilan layar SPSS ada 2 yaitu Data view dan variabel view yang dtunjukan dibawah ini
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEicI59oyu6nH0lrtKuRSf9p7kdnpe5SLZLE52xMw_C4GTpoJw40-UZYEr7Se9CEjqySlWLrRtw6rwZzkeSPwy23xORZbDo4AG21IXynq461lq9-oO0HtRlBJGz6XzD_Mbbl62zYjDeCVz9z/s1600/82.jpg

Data view adalah data yang tampilannya seperti exel, data view ini sebagai lembar kerja.
Untuk melihat tampilan data view,dengan meng-klik tulisan (data view)
Dan tampilannya sebagaiberikut :
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjqU-UX74JSjK0DStyGpd77IKG5JLtNcoAVxgBoBHwi0QTKT1FqCiJagP3BdGLjeQWq56mLNYfbXXXxz50mZrlzHASZc0SHIDR5j7VwHA1k0-3kbvnAFlzs2X4L_zAkULZXNhk0SqxiTsRW/s1600/93.jpg

Sedangkan variable view berperan sebagai definisi operasional yang hasilnya nanti akan terlihat di  data view. Untuk melihat tampilan variable view, dengan meng-klik (variable view) sepeti di tunjukan lingkaran merah,dan tampilan variable view seperti dbawah ini
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhYpcSkt4TmZk-4Ugad0ETciMKUcxePcFmgxeuE7pAJ-D7UIUOfQ8aCsRPNE11JeXDaEay4VyzizqaVGXfrtzcvUu5gt8TpT4Lo_HdRhKOXtiRQZkwfZpOadC26EgfQDUQEjO4KySwU15ay/s1600/102.jpg

 Inilah pengenalan Program SPSS secara garis besar.
Untuk mengenal SPSS lebih jauh, mari kita mencoba mengolah data menggunakan analisis regresi dengan menggunakan SPSS 12.0

Hal pertama yang kita lakukan adalah memasukan data pada halaman DATA VIEW di SPSS,kemudian ketik nilai variabel-variabel (Y,X1, dan X2)
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjMwQM3Y7ablIXDo5qsdKcdYNXONXVrgzGXszwTxYOJZeXtdlv-_iUmmAEfON4drr-UDliPiupIvTK0yuE_75mvL5JibD9LO8wANTatM_W1DdAUwqmj3mTS2yVAikW3msfmJbHagmcIv7eU/s1600/141.jpg
 Pada halaman VARIABEL VIEV, dalam kolom Name ketik simbol (Y,X1,X2 ) dan pada Kolom Label ketikan nama Variabel ( Daerah,Sales,Promo dan Outlet)
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhYx8beRAITezs8ykur2wqlN-0exVWBeypkZ94aon5qrCRf3Pjeehbo2idECwaXTnQJL6xaq4LtOuN4lHHauRxE-BAqnL76FzoCChsNCaHoLTFMPpy808rMjnz8_xoU0TgQM3aw0X1HsHiI/s1600/114.jpg
 Pada kolom Type, variabel Y di pilih tipe Srting karena data yang ditampilkan pada DATA VIEW berupa huruf (nama daerah) sedangkan pada variabel X1,X2,X3 dipilih type Numeric karena data yang dtampilkan berupa angka.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhvoHCTl_ajJcIe2DWsWmHiOGxrua7H4NOuOqQcZqPCrkxiWFU3ILlfZ1h4W2aGE8ykRpAsir4n7vuVkSjutCQKNL5As6r9gGoREnf33RvZG3oQOBxE8wt0kd1QUrlc3d36u7EP9R9eHp0h/s1600/121.jpg

Selanjutnya untuk mengolah data menggunakan analisis regresi, lakukan langkah-langkah berikut.
  • Klik Analyze, Regression, Linear

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhJuZXE5yEh45ZmZfc3BY_Te6gl9hx_eZdKJf1UvJfhFGEGBXqcW7kFE9GmOaW88oAxABiqiG4zaQSc7k1nkqA1UtQCfzn_PE2zkQodWyuAK_JZJ4rHbOCJY_kiu_zGOV0xs0Cy8YBi-4Jd/s1600/sha12.jpg
 Sehingga tampak tampilan seperti dibawah ini.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj3qtQTIPV1ytCwJbxOyjDSG3Ho3NG5gg-VxvuEqD2AL3XhAOmaKAMBTtbERSQGL_c6oTgwNeIeQZRBh8OGTVXusbgMycefZb5OmPHI3CCgBCQu_p4oFHWz8wuYEWr9oM98QGrrTYCOJvV4/s1600/151.jpg
 Kemudian pindahkan Promo(x1),Outlet(x2) ke dalam kotak independent(s) dan Sales (y) pada kotak dependen seperti dibawah ini.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiPZslz2cKhb1FPdDcReya80uLGNlf0pUYiVdh8cTiirYVnGPYLw2ugBrABdq1syVtm7Z7_uTX1UHb-QgkjaauDK9qm2tP_n_Iplj1EJlX_yMULAdz6i4xF5xTscQUreMw3iVtVvebeFqt5/s1600/161.jpg
 Kemudian klik ”statistics” sperti yang ditunjukan dibawah ini.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEixw1DslLsDjSdTRBHkBzyYKrWcMkV9_cukuXl3xqRztVaVbDh78tgngdDnLQfHhyphenhyphenY06kVsgiJ6v3JITAMwcIC4DoF2J_v3TejdSKVfYZXqnvu92TOaNAUay0YQZgG2eyipqrChgiwz6Lwq/s1600/171.jpg
 Selanjutnya akan tampak tampilan sperti dibawah ini, kemudian beri centang pada Estimates, Model fit, R Squared change,Descriptives,part and partial correlations,collinerity diagnostics
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgFih3RThLl_b_CTioc-WrjCuRBqEDHCwrhrGyf8NlByqSTh9lN1jUXns-3ExhnrhSl2_0E2tufYKiUIxWswJU-riMBgqDdbeUnDbs3pSWW7lUTGE10Q2eybHpeNcXC7zeIfuZ59aRrFjtY/s1600/181.jpg
 klik continue..
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiMfojqQkfvleFncd6QDm7KZ_w7b7K4-CBvlQG5632gEmXLElpqS5-L3Tu5x0JTFiQBKKErDT3wpKtxaPxjFYMJKf_isV0jS1ZexGgQb8pJ22y2Xjcw5nY9P70uHszxpCYgyujU_IcFppsL/s1600/222.jpg

 Selanjutnya akan tampil menu semula kemudian klik plot..
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgK0sKvRFuA1BTFln1Om5_pszLRTAoQplVbJ421C8j96gV4wTdPm9BPWLlGwVM_ArSrcP5U2_M2f8lsdd6aoP-vCq8KMfAn1BSAtbcgWZwh-Z-UzHq6QVJeNrvVGwDk4I-3tsZFjORN0B68/s1600/201.jpg

Kemudian tampilan plot sebagai berikut,,
Dan masukan *SDRESID  pada Y dan *ZRESID pada X seperti dibawah ini,kemudian klik ”continu sehinnga tampilannya menjadi sebagai berikut :
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiH_PwdHuM8zvKpoTJ-AG2ErbhkV87jyCScp_jMGQlvgdrC3t_ILvnpzxvMPPo8a-YQDREhfLk8b-t45SoQ7Np1Fh3TWUgVdYkMlt4e-EowOxad7-IRCy1lOuAFZSG01PxIZ4rpKhS9waT_/s1600/223.jpg
 kemudian akan tampak tampilan semula lalu Klik ”ok”
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgxy-OWIbbB3KonM7-hWINwBu4eXYezsRVt_8BGW-n6XDo_c3dnasDev0s0FtrDZYDuLL1Bx8J4pwHDDMYHwBm92frtwuiha_kdboZpM9CEEOMzZrr71_bkEHENktZlw0903LJklzwHspG0/s1600/232.jpg
 Sehingga secara otomatis lembar output dari pengolahan data menggunakan analisis regresi dengan spss 12.0 ini ditampilkan seperti dibawah ini..
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiwcvHBde-KhmlobtOtAdOJzLaaHXCQl5RdG3epPzZhP488d12ibmGr-cMECqP8QRfVafk2NWowi-ygPWHbeg9gbgZcZCKlQaCLgNIqREZxd9KcM_l6ZmB-zgaCo1ImTztb8IUvwRvYvLpM/s1600/211.jpg

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjviFYx6al-1B-eawkU13FdvQ2bamyFXNThlheMalidrcwHjm0Y6NY7XCJsZeXm32g_DsQoOMStCZnPD0YY9EiUrQVXk_Eg0NrYruSAvPV8wf6hrhszuI4cXu9KyVRlPs3oyMzKmY-YDaok/s1600/221.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgFUAcSZ-d-pxX8orNDFiV2MsPlu5soo56akqvkWgOPCvfBmo3JIU_5cnf5gO2U8kSWq_jgy4urPlWxG49S1MqjRwHE3s1ULowskDVZE4vh-WftK_JIlbNLfpPDfZybIBaze8AY2X8sTRGf/s1600/231.jpg

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiH02IfZ0ZC7mnX-8Lhne5_k3R4-Ldw345JgNnUkeycsh-8e-I8r_6X6dhIZvylHNf8UhqjodY91unrIRkMPf6-hpkI6gwJG0WpAQYWpcohYIEnwhCHCMDaLgJsii3GijcGmZ3ePe76vtcm/s320/241.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgKOZhnGsspQ50v7LG-DvPnh3uftrOK1TOWCvE5aocoqeyS4YFVXc6mksoYTGh-tycK4OK9AuXd55NIq2hH-_w2pwT6PEas4qgfWJOsoufLBnY9C4dwaSPAd567Kb5Cg2Foll5HaH7QKvIP/s1600/25.jpg


2 komentar:

 

Blogger news

Blogroll

About